29 April 2013

LAPORAN PRAKTIKUM KIMIA DASAR PEMBUATAN SENYAWA ALKANA



A.    TUJUAN PRAKTIKUM
Adapun tujuan praktikum yaitu :
1.      Mampu dan mengerti cara pembuatan senyawa hidrokarbon alifatis jenuh(alkana).
2.      Mengetahui sifat-sifat dari bahan yang digunakan.
3.      Mampu menuliskan reaksi mekanisme.

B.     DASAR TEORI
          Alkana merupakan keluarga hidrokarbon yang mengandung hanya ikatan tunggal antar atom-atom karbonnya. setiap alkana berakhiran sama, -ana. Ini merupakan cara mengidentifikasi alkana. Awalan yang berbeda-beda, met-, et-,prop-, dan lain-lain, menunjukkan banyaknya atom karbon yang terdapat di dalam masing-masing rantai karbon. Selisih antara suku satu dan suku berikutnya selalu sama, yaitu -CH2 atau 14 satuan massa atom, sehingga seperti suatu deret dan disebut deret homolog(deret sepancaran). Ternyata banyak senyawa-senyawa karbon yang merupakan deret seperti alkana. Bagaimana kita dapat memberi nama pada suku-suku alkana, untuk itu perhatikan nama setiap suku itu dan nama umum. Umpamanya, metana dan alkana apanya  yang sama? Akhiran -ana, jadi alk- diganti dengan met-untuk suku pertama, suku kedua dengan et-, suku ketiga dengan prop-, suku keempat dengan but-, mulai suku kelima dan seterusnya diberi awalan angka-angka Latin; pent-untuk 5,heks-untuk 6,hept-untuk 7, okt- untuk8, non- untuk 9, dan dek-untuk 10.Alkana-alkana penting sebagai bahan bakar dan sebagai bahan mentah untuk mensintesis senyawa-senyawa karbon lainnya. Alkana banyak terdapat dalam minyak bumi, dan dapat dipisahkan menjadi bagian-bagiannya dengan distilasi bertingkat.Suku pertama sampai dengan keempat senyawa alkana berwujud gas pada temperature kamar. Seluruh alkana mempunyai rumus CnH2n+2. Masing-masing anggota terberbedakan dari anggota sebelumnya dengan tambahan CH2,senyawa-senyawa alkana merupakan satu contoh dari deret homolog. Deret manapun dari senyawa organik yang masing-masing anggota terbedakan dengan ±CH2± dari anggota sebelumnya dinamakan derethomolog. Alkana dapat direpresentasikan dengan rumus umum CnH2n+2, dimana n adalah jumlah atom karbon dalam molekul.( scribd.com)
            Ada 10 nama-nama alkana yaitu:CH 4 (metana),C 2 H 6 (etana),C 3 H 8 (propana),C 4 H 10 (butana),C 5 H 12 (pentana),C 6 H 14 (heksana),C 7 H 16 (heptana),C 8 H 18 (oktana),C 9 H 20 (nonana),C 10 H 22 (dekana).( chem-is-try.org)
Adapun sifat-sifat alkana yaitu:Semua alkana merupakan senyawa polar sehingga sukar larut dalam air. Pelarut yang baik untuk alkana adalah pelarut non polar, misalnya eter. Jika alkana bercampur dengan air, lapisan alkana berada di atas, sebab massa jenisnya lebih kecil daripada 1.Pada suhu kamar, empat suku pertama berwujud gas, suku ke 5 hingga suku ke 16 berwujud cair, dan suku diatasnya berwujud padat,Semakin banyak atom C, titik didih semakin tinggi. Untuk alkana yang berisomer (jumlah atom C sama banyak), semakin banyak cabang, titik didih semakin kecil,Mudah mengalami reaksi subtitusi dengan atom-atom halogen (F 2, Cl 2, Br 2 atau I 2 ),Dapat mengalami oksidasi (reaksi pembakaran). (Sukarmin, 2009)

C.    WAKTU DAN TEMPAT
Praktikum Kimia Dasar dengan materi ”PEMBUATAN SENYAWA ALKANA”. Dilaksanakan pada hari Selasa, 17 April 2012 pukul 15:30-17:00 Wib. Bertempat di laboratorium Jurusan Budidaya Pertanian Fakultas Pertanian Universitas Palangkaraya.

D.    BAHAN DAN ALAT
     Adapun bahan dan alat yaitu:Bahan  yang digunakan yaitu NaOH dan natrium benzoat dan Alat yang digunakan yaitu pipet kapiler, tabung reaksi, mortar stemper, api bunsen dan kapas.

E.     PROSEDUR KERJA
a.       Gerus 1 sendok makan Natrium Benzoat dan 1 sendok NaOH dalam mortar.
b.      Kemudian Mengambil 1 sendok campuran tadi dan memasukkan dalam tabung reaksi serta menutup dengan kapas.
c.       Memanaskan tabung reaksi yang berisi bahan campuran sampai keluar gelembung.
d.      Mengamati sampai mengeluarkan cairan dan bau yang menyengat.
e.       Mengulang percobaan sekali lagi.



F.     HASIL PENGAMATAN
Tabel pembuatan senyawa alkana (Hidrokarbon Jenuh)
No
Bahan I

Bahan II
Waktu
Terbentuk
Cairan
Cairan yang Terbentuk
Bau yang
Dihasilkan
Nama
Jumlah
Nama
Jumlah
1
Natrium
Benzoat
1 sdm
NaOH
1 sdm
4. 6.77
Putih kental, warnanya agak kecoklatan
Berbau menyengat
2
Natrium
Benzoat
1 sdm
NaOH
1 sdm
2. 97.8
Putih kental, warnanya agak kecoklatan
Berbau menyengat

G.    PEMBAHASAN
Pada tabel pembuatan senyawa alkana(hidrokarbon jenuh), pada percobaan 1 dengan bahan Natrium Benzoat sebanyak 1 sdm dicampur dengan NaOH sebanyak 1 sdm, waktu terbentuk cairan yaitu 4.6.77, cairan yang terbentuk yaitu putih kental, warnanya agak kecoklatan dengan bau yang dihasilkan yaitu berbau menyengat.
Pada percobaan 2 dengan bahan natrium Benzoat sebanyak 1 sdm dicampur dengan       NaOH sebanyak 1 sdm, waktu terbentuk cairan yaitu 2.9.78,cairan yang trbentuk yaitu putih kental,warnanya agak kecoklatan dengan bau yang dihasilkan yaitu berbau menyengat.
Reaksi  Mekanisme yang terjadi adalah  C6H5COOH + NaOH à H2O + C6H5COONa +

H.    KESIMPULAN
Cara pembuatan alkana yaitu dengan cara membuat atau mencampurkan  1 sendok NaOH dan 1 sendok Natrium Benzoat gerus kemudian dimasukkan ditabung reaksi lalu Tutup dengan kapas kemudian dipanaskan dan diamati tabung reaksi.setelah selesai melakukan percobaan 1,kemudian melakukan percobaan yang ke 2 dengan bahan yang sama dan percobaan yang sama juga.
Sifat Natrium Benzoat dan NaOH yaitu:Natrium Benzoat berbentuk granul,atau serbuk hablur,putih;tidak berbau atau praktis tidak berbau dan stabil di udara.Natrium Benzoat mempunyai sifat mudah larut dalam air.(jtptunimus,2008)dan sedangkan  NaOH berwarna putih atau praktis putih, berbentuk pellet, serpihan atau batang atau bentuk lain. Sangat basa, keras, rapuh dan menunjukkan pecahan hablur. Bila dibiarkan di udara akan cepat menyerap karbondioksida dan lembab. mudah larut dalam air dan dalam etanol tetapi tidak larut dalam eter.NaOH membentuk basa kuat bila dilarutkan dalam air, NaOH murni merupakan padatan berwarna putih. Senyawa ini sangat mudah terionisasi membentuk ion natrium dan hidroksida.( jukrihimaki,2011).
Reaksi Kimia yang terjadi adalah  C6H5COOH + NaOH à H2O + C6H5COONa +


Tidak ada komentar:

Posting Komentar